Cara Membuat Blog

Akhir-akhir ini banyak diantara para peselancar di internet yang mencari informasi mengenai cara membuat blog. terbukti kata kunci cara membuat blog ini menjadi salah satu kata kunci yang memiliki jumlah pencari hingga 300 ribu lebih dalam satu bulan. coba saja teman-teman lihat melalui google adword, dan masukkan kata kunci cara membuat blog ini di kolom yang sudah tersedia. pilih negara Indonesia sebagai defaultnya, dan bahasanya bahasa Indonesia. mungkin teman-teman akan menemukan hasil yang sudah berubah dan lebih banyak dari yang saya lihat hari ini:)

jika melihat tentang semakin banyaknya yang ingin tahu mengenai cara membuat blog, mungkin dapat kita asumsikan bahwa penduduk Indonesia sudah mulai "melek" dengan internet sebagai sarana dalam menyampaikan isi di benak dan dihati mereka untuk disampaikan kepada orang lain. seperti yang kita sudah fahami bahwa salah satu tujuan dan manfaat blog itu sendiri adalah untuk menyampaikan aspirasi dan menyampaikan apa yang sedang ada dalam fikiran penulis atau pemilik blog bersangkutan.

Oke deh, kali ini kita akan membahas bagaimana cara membuat blog. dengan tulisan ini mudah-mudahan teman-teman bisa memiliki blog sendiri, dan dapat dioptimalkan.
dalam materi cara membuat blog kali ini, kita akan membuat blog di tempat gratisan namun tidak kalah menarik dengan fungsi-fungsi yang ada dengan yang berbayar. ya, kita akan mempelajari cara membuat blog di blogger atau blogspot.

silahkan ikuti langkah-langkah berikut :
1. Login ke www.blogger.com dengan email gmail yang anda miliki.
jika belum memiliki akun email di gmail, silahkan buat email gmail. ikuti panduan cara membuat email gmail disini.


2. setelah anda login, maka teman-teman akan masuk ke halaman pilihan untuk membuat blog baru. Jika teman-teman belum pernah membuat blog di blogger dengan email gmail tersebut, maka akan langsung terlihat link "buat Blog Baru". Klik saja pada link Tersebut.

3. Langkah ketiga pada cara membuat blog khususnya di blogger ini adalah, akan muncul kolom untuk kita isi dengan Judul Blog, dan kolom kedua link blog kita.
sebagai contoh, Judul Blog ini adalah "Cara Ciri, Tips Triks, Berita Unik" dan link blog ini adalah "CaraCiri.Blogspot.Com"

4. Setelah itu, Klik tombol buat blog.

5. Blog teman-teman sudah jadi, Silahkan bermain-main dengan menu yang ada pada dashboard blog teman-teman. seperti menambah post (artikel), mengganti theme blog blogspot, menambah menu dan lain sebagainya. Untuk cara-caranya akan kita bahas di artikel lainnya ya.

Sekian artikel mengenai Cara membuat blog ini yah.
Thanks
CaraCiri

Cara Membuat Blog Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar

Hanya komentar untuk berbagi, Jangan Untuk SPAM. Ok :)